Makanan bayi akan sangat mempengaruhi pertumbuhan dan perkembangan bayi pada masa-masa awal. Dan makanan pendamping Asi dapat mulai diberikan pada anak usia 6 bulan sampai 12 bulan (satu tahun). makanan pendamping Asi perlu menjadi perhatian khusus bagi ibu. Karena bagaimana pun makanan merupakan salah satu faktor utama dan penentu dari kesehatan balita. Oleh karena itu segala asupan makanan pada balita harus dijaga sejak awal. Dari makanan dan asupan gizi yang baik dan seimbang pada balita nantinya akan mempengaruhi tumbuh kembang mereka menjadi optimal. Dan pada akhirnya akan melahirkan generasi terbaik bangsa.
Bila anda mempunyai bayi, maka sudah seharusnya urusan makan yang masuk ke perut si kecil menjadi prioritas. Pada usia balita terjadi perkembangan yang pesat pada kondisi tubuh bayi. Ditambah juga pada usia balita, mereka sangat rentan terhadap penyakit dikarenakan sistem pertahanan imun tubuhnya yang belum dapat bekerja maksimal. Sehingga perlu didukung oleh zat-zat gizi yang terkandung dalam makanan yang mereka konsumsi. Saat anak anda berusia 6 bulan merupakan saat yang tepat bagi anda untuk mulai memberikan makanan pendamping Asi. Pada usia 6 bulan, bayi telah mampu menghasilkan enzim-enzim pencernaan sehingga telah mampu mencerna makanan pendukung selain Asi. Pemberian makanan pendamping Asi juga dapat menurunkan resiko alergi terhadap makanan bayi saat diberikan pada balita usia 6 bulan. Hal ini dikarenakan pada usia 6 bulan bayi telah mengalami perkembangan fisik yakni kemampuan dalam menggerakan makanan hingga mendorong makanan dari depan ke arah belakang mulutnya. Zat gizi yang dibutuhkan bayi saat berusia 6 bulan yaitu:
-
Zat protein
Protein dapat membantu memelihara dan memperbaiki sel dan jaringan tubuh pada bayi. Protein bisa didapatkan dari ikan laut namun anda harus waspada dalam memilih ikan laut, pastikan anda memilih ikan dengan kandungan mercury rendah seperti jenis ikan salmon atau anda juga bisa memilih ikan air tawar seperti ikan lele. Protein juga bisa didapat dari daging ayam atau daging sapi yang bisa anda campurkan pada makanan bayi usia 6 bulan.
-
Lemak
Lemak merupakan sumber energi pada bayi anda. Kebutuhan akan vitamin larut dan asam lemak esensial merupakan nutrisi yang harus ibu cukupi pada balita usia 6 bulan. Perlu ibu ketahui bahwa lemak dari ikan sangat baik bagi perkembangan balita anda di usia 6 bulan.
-
Karbohidrat
Karbohidrat merupakan sumber energi utama selain dari Asi yang diperlukan bayi anda. Sumber karbohidrat bisa ibu berikan dari beras merah atau beras putih.
-
Vitamin dan Mineral
Saat bayi berusia 6 bulan, hampir semua vitamin dibutuhkan dalam perkembangannya. Vitamin A, B, C, D, E dan vitamin K. Beragam jenis vitamin tersebut bisa didapatkan dari jenis sayuran dan buah-buahan seperti bayam, brokoli, tomat dan wortel. serta jeruk, mangga, semangka, pisang, pepaya dan alpukat.
Memasuki usia 7 bulan, balita anda sudah dapat membuat gerakan-gerakan ringan, seperti mencoba meraih benda-benda yang ada disekitarnya. Selain itu bagian gigi juga sudah mulai tumbuh. Pertumbuhan dan perkembangan balita semakin pesat pada usia 7 bulan.
Pada usia 7 bulan, nutrisi yang dibutuhkan tidak jauh beda dengan nutrisi yang diperlukan pada usia sebelumnya, pada usia 7 bulan nutrisi yang diberikan akan mendukung dan mengoptimalkan pertumbuhan balita anda. Nutrisi yang diperlukan masih sama yaitu:
-
Karbohidrat
Pada usia ini anda sudah dapat memberinya karbohidrat kompleks, seperti bubur atau nasi tim yang disesuaikan porsinya dengan perut si kecil.
-
Lemak
Perbanyak memberinya makanan dengan yang mengandung lemak seperti yang terdapat pada ikan dan alpukat. Yang perlu anda perhatikan adalah jumlah makanan yang masuk, harus sesuai dengan porsi yang diperlukan balita, sehingga dapat tumbuh dengan baik.
-
Mineral
Pada usia 7 bulan, balita anda memerlukan zat besi guna membentuk hemoglobin dalam tubuh, kalsium juga diperlukan untuk memperkuat pertumbuhan tulang dan gigi.
-
Vitamin
Kebutuhan vitamin pada usia ini tetap perlu diperhatikan oleh orang tua. Sumber vitamin bisa didapatkan dari aneka buah dan sayur. Selain itu, vitamin juga terdapat pada sumber hewani seperti vitamin A, D, B6 dan B12. Karenanya disarankan untuk memberinya makanan bayi berupa hati dan susu.
Saat usia satu tahun merupakan saat terpenting dalam tumbuh kembang buah hati anda. Karenanya sebagai orang tua, anda harus memberikan nutrisi yang bergizi dan seimbang sehingga mereka dapat tumbuh secara optimal. Itulah beberapa hal penting yang sudah semestinya diketahui oleh orang tua, terutama ibu. Yang terangkum dalam informasi mengenai makanan